Rapat Koordinasi dan Evaluasi Penerimaan Pajak PBB - P2 Kabupaten Sikka

Dibaca 227 kali Administrator Rabu, 08 November 2023 - 20:50:26 WITA Berita

sikkakab.go.id,- Rapat koordinasi dan Evaluasi Penerimaan Pajak PBB - P2 Kabupaten Sikka, dipimpin langsung oleh Penjabat Bupati Sikka Adrianus Firminus Parera, SE, M.Si, didampingi Plt Sekda Sikka Robert Ray, S.Sos, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Setda Sikka Fitrinita Kristiani S.Sos,M.Si dan Kepala Bapenda Sikka Manyela da Cunha yang berlangusng pada hari ini, Rabu (8/11/2023) di Kantor Bupati Sikka, Jl El Tari Maumere.
Dalam laporannya, Kepala Bapenda Sikka memaparkan penerimaan PBB-P2, data per tanggal 7 November 2023. Evaluasi ini dihadiri oleh para Camat dan kepala Desa se-abupaten Sikka. Kondisi penerimaan PBB - P2 berdasarkan data yang telah terinput pada sistim Bapenda. Kondisi realisasi hingga pada batas waktu 29 Desember 2023.

Dalam laporannya, Kepala Bapenda menegaskan bahwa ditemukan beberapa desa dalam wilayah Kabupaten Sikka, belum terealisasi atau masih di angka 0 %.Untuk itu perlu kerja sama semua pihak terkait. Saat ini juru pungut masih terus melakukan pemungutan pajak hingga ke rumah-rumah warga masyarakat melalui Kelurahan dan Desa.

Beberapa kendala dilapangan juga disebutkan antara lain alamat wajib pajak tidak ditemukan, wajib pajak telah pindah domisili dan kendala lainnya. Mengenai hal ini pemerintah akan terus melakukan pendataan yang maksimal. Kedepannya pemerintah akan melakukan pendataan sumber pendapatan seperti kepemilikan rumah - rumah kost, dan sarang burung walet.

Sementara itu, Penjabat Bupati Sikka dalam arahannya menyoroti realisasi pajak yang masih diposisi 0%, agar terus dilakukan pengoptimalan di lapangan. Evaluasi ini dihadiri oleh para Camat dan Kepala Desa dalam wilayah Kabupaten Sikka.**(astin)


Statistik Web