Diantar Bupati Sikka, dr. Remidason Riba Mulai Bertugas di RSUD dr. TC Hillers Maumere

Admin SIKKA 14 Apr 2025 09:54:04 dibaca : 810 x

Diantar Bupati Sikka, dr. Remidason Riba Mulai Bertugas di RSUD dr. TC Hillers Maumere

Kabar gembira datang bagi masyarakat Kabupaten Sikka. Hari ini, Senin (14/04/2025), dr. Remidason Riba, Sp.An, resmi mulai bertugas kembali sebagai dokter anestesi di RSUD dr. TC Hillers Maumere.

Pantauan media ini, dr. Remi—sapaan akrabnya—diantar langsung oleh Bupati Sikka Juventus Prima Yoris Kago, SH dan Wakil Bupati Ir. Simon Subandi Supriadi, sekitar pukul 08.00 WITA. Kehadiran mereka disambut langsung oleh Direktur RSUD dr. TC Hillers, dr. Clara Francis, bersama jajaran manajemen dan tenaga medis rumah sakit.

Dalam kunjungan tersebut, Bupati dan Wakil Bupati Sikka memberikan arahan kepada seluruh jajaran manajemen RSUD terkait kembalinya dr. Remi yang akan memperkuat layanan spesialisasi anestesi di rumah sakit rujukan utama Kabupaten Sikka tersebut.

Bupati Juventus menyampaikan apresiasi tinggi atas komitmen dr. Remi dan dr. Yosefin Erfleniati Jati, Sp.An yang memutuskan untuk kembali mengabdi di tanah kelahirannya.

“Kami percaya bahwa pelayanan kesehatan yang berkualitas hanya bisa dicapai melalui kerja sama yang baik antara semua pihak. Kesediaan kedua dokter untuk kembali bertugas merupakan wujud nyata dari kepedulian terhadap masyarakat serta tanggung jawab profesional yang patut dihargai,” ungkap Bupati Sikka.

Senada dengan itu, Wakil Bupati Simon Subandi menekankan pentingnya menjadikan dinamika yang terjadi sebelumnya sebagai pembelajaran dan bahan refleksi untuk perbaikan ke depan.

“Kita semua memiliki tanggung jawab moral dan profesional terhadap masyarakat. Apa yang terjadi beberapa waktu terakhir menjadi refleksi bagi kita semua untuk memperbaiki sistem, memperkuat koordinasi, dan menjaga hubungan yang saling menghargai,” tegasnya.

Ia juga menambahkan bahwa Pemerintah Kabupaten Sikka siap membuka ruang komunikasi yang terbuka dan responsif, sebagai upaya preventif agar situasi serupa tidak terulang di masa depan.

Sementara itu, Direktur RSUD dr. TC Hillers Maumere, dr. Clara Francis, mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam memfasilitasi kembalinya dua dokter anestesi tersebut.

“Terima kasih kepada dokter Remi dan dokter Efi yang kembali bertugas di RSUD TC Hillers demi masyarakat Nian Sikka. Saya sampaikan juga kepada seluruh masyarakat Kabupaten Sikka untuk tidak perlu khawatir lagi karena kini sudah tersedia dokter anestesi di RSUD kita,” ujarnya.

Acara penyambutan tersebut turut dihadiri oleh jajaran manajemen RSUD, para dokter spesialis, Plt. Kadis Kesehatan Kabupaten Sikka Petrus Herlemus, S.Apt, Kadis Kominfo Very Awales, Ketua Kolegium Dokter Anestesi NTT dr. Robin, dr. Deif Tunggal, dr. Sanfres, Ketua IDI Sikka dr. Thedi, serta sejumlah tamu undangan lainnya.

Kehadiran kembali dokter spesialis anestesi ini diharapkan dapat menjawab kebutuhan layanan medis yang sempat terganggu, sekaligus menjadi momentum perbaikan berkelanjutan di RSUD dr. TC Hillers Maumere.
Butuh bantuan?