Cegah Penularan Rabies, Camat Waiblama Pimpin Eliminasi HPR
sikkakab.go.id,- Camat Waiblama Fransiskus Ismael, S.Sos bersama tim lintas sektor yang terdiri dari unsur Kecamatan, Pemerintah Desa, BPD, dan Puskesmas melakukan Eliminasi Giat Eliminasi Selektif HPR terhadap anjing yang belum divaksin dan anjing yang tidak diikat/dikandangkan. Eliminasi HPR yang dipimpin langsung oleh Camat Waiblama ini berlangsung di Dusun Tana Kepi, Desa Tanarawa hari ini, Selasa (02/04/2024).
"Kegiatan ini melibatkan Pemerintah Desa, BPD, Linmas dan lintas sektor dengan tujuan untuk mencegah penularan rabies", ungkap Ismael saat dimintai keterangan oleh media ini. Untuk eliminasi yang berlangsung hari ini di Dusun Tana Kepi menurut Ismael tim berhasil mengeliminasi 11 ekor anjing milik warga.
Sebagaimana keterangan yang disampaikan Ismael, sapaan Camat Waiblama dimedia ini Dusun Tana Kepi yang menjadi locus giat eliminasi hari ini merupakan dusun yang sudah banyak terjadi kasus gigitan dan sudah ada satu orang meninggal.
Selain eliminasi kepada masyarakat juga dilakuan sosialisasi tentang rabies sehingga masyarakat sendiri diharapkan menjadi lini terdepan dalam pencegahan rabies melalui pola pemeliharaan HPR secara teratur dengan cara hewan diikat atau dikandangkan, dan divaksin.
Terkait eliminasi HPR menurut Camat Waiblama setelah melalui pendekatan dan komunikasi yang baik, akhirnya warga secara sadar dan sukarela menyerahkan anjing untuk di eliminasi. "Dan kegiatan ini akan berlangsung selama dua sampe tiga hari kedepannya", ungkap Ismael.* (selsi)